Pasuruan,Clickindonesiainfo.id - Polsek Wonorejo Polres Pasuruan melaksanakan pemantauan tanaman jagung di Desa Pakijangan Kecamatan Wonorejo Kabupaten Pasuruan pada Senin, 7 April 2025. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional dan implementasi Asta Cita Presiden Republik Indonesia.
Pemantauan tanaman jagung ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Pakijangan, AIPDA Agus Widodo. Kegiatan ini bertujuan untuk mendampingi masyarakat dalam mengelola tanaman jagung dan meningkatkan ketahanan pangan nasional.
Dalam kegiatan ini, AIPDA Agus Widodo melakukan sambang dan peninjauan tanaman jagung di Desa Pakijangan. Ia juga melakukan dialogis dengan masyarakat untuk mendengarkan kendala dan kekurangan dalam pengelolaan tanaman jagung.
"Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Kapolsek Wonorejo, AKP Sugiyanto SH.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif. Polsek Wonorejo berkomitmen untuk terus mendukung ketahanan pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.(Jack)