Iklan VIP

Redaksi
Rabu, 28 Agustus 2024, 18:30 WIB
Last Updated 2024-08-28T11:30:14Z

SKOR 8 : 0 RT 07 vs RT 09, Desa Concong Tengah


Bertempat di Lapangan Beringin Jaya kebanggaan masyarakat Desa Concong Tengah, yang ditemukan antara RT 07 Bpk. R. Thalib vc RT 09 Bpk. Arbain, Rabu 28/08/24 sore.


Kemeriahan acara telah tampak dari awal kedatangan Tim RT 07 yang dipimpin langsung oleh Pak RT R. Thalib, beserta rombongan dan disaksikan langsung oleh Pak Kades Bpk. Asikin dan Danpos Concong Serma Suhaidi


Open Turnamen antar RT ini, bebas mau mangambil pemain dari luar daerah, untuk mengisi pemain RT yang mana pemainnya kurang atau tidak ada, seperti halnya RT 07 mengambil pemain dari Desa tetangga Desa Panglima Raja ( Tanah Merah )


Pelaksanaan Penyelenggaraan Open Turnamen Sepak Bola antar RT Tahun 2024 ini, yang memberikan Kegiatan ini sangat positif dalam rangka mengembangkan dan membina sumber daya manusia di bidang olahraga, khususnya sepak bola karena sepak bola merupakan olahraga yang betul-betul merakyat dan semua bisa melakukannya, dengan Skor 8 : 0 yang di menangkan RT 7. Dan kita yakin dengan adanya Open Turnamen Sepak bola Tahun 2024 ini dapat menjadi motivasi dan penyemangat dalam mengumpulkan bibit-bibit muda yang ada di desa untuk mengembangkan bakat di dunia olahraga”, ucap Babinsa


Babinsa juga menitipkan pesan pada seluruh pemain dan suporter untuk tetap jaga persatuan dan sportifitas, karena pertandingan ini bukan sekedar mencari juara tapi juga dijadikan sebagai ajang silahturahmi.

(Hadigus)