Iklan VIP

Admin
Kamis, 25 Juli 2024, 09:55 WIB
Last Updated 2024-07-25T02:55:34Z

Kepala desa tanggulun berikan santunan ke anak yatim

 

Kepala desa tanggulun berikan santunan ke anak yatim


Clickindonesiainfo.id / garut - Kepala desa Tanggulun kecamatan Kadungora kabupaten Garut memberikan santunan kepada anak yatim sebanyak 120 orang yang tersebar di desa tanggulun.


Pembagian santunan yang dilaksanakan di aula Kantor desa Tanggulun yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 24 juli tahun 2024 pada pukul 14.00 wib yang dihadiri oleh Kepala Desa, Kader PKK, Ketua BPD dan RT RW yang ada di desa Tanggulun.


ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh Pemerintahan Desa Tanggulun.


ketua BPD Muchtar mengatakan ini merupakan bentuk Apresiasi yang dilaksanakan oleh pemerintahan desa Tanggulun dan pihaknya merasa bangga dengan adanya santunan tersebut.

"mudah mudahan tahun berikutnya dapat ditingkatkan,"ujarnya.


Sementara ditempat yang sama Kepala desa Tanggulun, Rd Haedar Fathoni beliau berharap dengan adanya santunan kepada anak yatim mudah - mudahan bisa bermanfaat dan kedepannya program tahunan ini bukan hanya anak yatim,akan tetapi bagi para guru ngaji, imam masjid dan Muazin yang tersebar di 17 titik yang ada di desa tanggulun.


Santunan ini diberikan bagi anak yatim yang masih belajar baik yang di SD, SMP maupun yang belajar di SMA.(Anas Nasruloh)