Iklan VIP

Admin
Minggu, 14 Juli 2024, 12:22 WIB
Last Updated 2024-07-14T09:45:19Z

Demo Pedagang Teras Malioboro 2 Tuntut Dikembalikan di Selasar Malioboro


clickindonesiainfo.id/Yogyakarta (DIY) - Para pedagang teras Malioboro 2 menggelar aksi menolak direlokasi kembali dibelakang Toko Ramai Malioboro yang saat ini sedang tahap pembangunan, mereka menuntut dikembalikan di Selasar Malioboro, Sabtu malam (13/7/2024).


Menurut informasi yang didapat awak media bahwa pada Sabtu malam para pedagang teras Malioboro 2 melaksanakan aksi menolak untuk direlokasi kembali dibelakang Toko Ramai, mereka menginginkan ke tempat yang semula yaitu Selasar Malioboro.


"Para pedagang teras Malioboro 2 menolak untuk direlokasi kembali di belakang Toko Ramai, dan mereka menuntut untuk dikembalikan di Selasar Malioboro, ditempat semula,"ujarnya kepada awak media melalui telepon, Minggu (14/7/2024).


Narasumber tersebut menerangkan bahwa terjadinya penutupan pintu masuk disebelah barat dan pintu keluar sebelah timur untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, karena tempat tersebut merupakan cagar budaya, sehingga para pedagang yang melakukan aksi demo terkonsentrasi di teras Malioboro 2.


"Memang semenjak para pedagang direlokasikan di teras Malioboro 2 pendapatannya menurun 75 persen, apalagi ingin direlokasikan lagi di belakang Toko Ramai, mereka punya keluarga, kebutuhan meningkat, untuk kehidupan sehari-hari sudah tidak mencukupi, dikarenakan pendapatan turun drastis, bagaimana bisa bertahan kalau seperti ini setiap harinya,"jelasnya.


Sebelumnya sempat viral di video yang tersebar di group WhatsApp, yang tertulis bahwa telah terjadi penutupan pintu masuk dan pintu keluar teras Malioboro 2 yang membuat para pedagang terkurung.


(Kaperwil DIY)