Melawi, Kalbar Clickindonesiainfo.Id
Polres Melawi Polda Kalbar - Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhammad Syafi'i, S.I.K., S.H., M.H ,memberikan imbauan kepada masyarakat Kabupaten Melawi yang akan melakukan liburan mau pun perjalanan keluar kota, kamis (9/5/2024).
Imbauan ini dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas ditengah masyarakat mengingat libur nasional dimulai pada kamis 9 mei hingga minggu 12 mei 2024.
"Kepada masyarakat yang akan berpergian dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong agar memastikan aliran listrik, kompor gas dan keamanan rumahnya dalam keadaan aman dan terkunci," ujar AKBP Syafi'i.
Apa bila masyarakat yang akan berpergian menuju tempat liburan atau wisata kami mengimbau agar dalam berkendara memastikan fisik yang baik dan prima serta pastikan kelayakan kendaraan yang akan di gunakan layak jalan.
"Saat ini kondisi cuaca di Kabupaten Melawi kerap turun hujan yang memungkinkan jalan menjadi licin, tentu saja membutuhkan kehati hatian dalam berkendara, hindari fatalitas kecelakaan di jalan raya," terang Kapolres Melawi.
Selama libur panjang, Kapolres Melawi menegaskan bahwa Polres Melawi dan jajaran akan meningkatkan upaya upaya pencegahan seperti pelaksanaan patroli baik siang mau pun malam hari dengan target lokasi rawan terjadinya gangguan kamtibmas.
"Patroli sebagai upaya pencegahan akan dilakukan secara rutin, kami ingin memastikan masyarakat dapat menikmati libur panjang bersama keluarganya dengan aman dan nyaman," pungkas Kapolres Melawi.
Hmsresmlw(Smi)
Fast KK
Publis : Deni A.K