Iklan VIP

Redaksi
Kamis, 21 Desember 2023, 19:40 WIB
Last Updated 2023-12-21T12:42:21Z

JELANG PEMILU LEGISLATIF TA 2024 BABINSA LATIH LINMAS



Purworejo, Clickindonesiainfo.id - Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban dilingkungan serta menciptakan situasi yang kondusif menjelang kegiatan Pemilu legislatif  TA 2024, Babinsa Koramil 13/Bener a.n Serda Dwi Okta dan 1 orang bersama Babinkantibmas Polsek Bener melaksanakan Penyuluhan dan  Pelatihan Terhadap Linmas Desa Jati  yang terpusat di Balai desa Jati Kec. Purworejo, Kamis (21/12/2023).

Hadir dalam acara tersebut Camat Bener a.n ibu Vivin Suryandari, Kepala desa Jati Bapak Rahmad Saptono, Babinkamtibnas Bripka Moh. Mokhali dan seluruh perangkat desa Jati Kec. Bener Kab. Purworejo


Serda Dwi Okta mengatakan dalam kegiatan tersebut dilaksanakan guna memberikan bekal pengetahuan tentang tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Linmas (Perlindungan Masyarakat) dalam melaksanakan tugas di masyarakat agar dapat memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat serta membantu TNI-Polri di wilayah.

“Linmas merupakan mitra bagi Babinsa dalam memberikan informasi untuk terciptanya keamanan yang kondusif di wilayah binaan, untuk itu, sangat penting diberikan pengetahuan tentang tugas dan tanggung jawab, sehingga mereka nantinya siap dan mampu memberikan perlindungan keamanan kepada masyarakatnya,” terangnya.

Selain itu, dalam kegiatan ini Babinsa bersama Bhabinkamtibmas juga memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada anggota Linmas Desa Jati yang berjumlah 14 personel agar mereka nantinya siap mendukung Aparat Keamanan dalam melaksanakan tugasnya, serta kesiapannya dalam pengamanan menjelang Pemilu legislatif TA 2024.(red)