Iklan VIP

Redaksi
Senin, 03 Juli 2023, 22:24 WIB
Last Updated 2023-07-03T17:43:08Z

Kapolresta Barelang Kena Prank oleh Anggota Yon Marinir 10 SBY dan Lanud Hang Nadim Beri Kejutan Hari Bhayangkara Ke-77.


Batam, Clickindonesiainfo.id,- Polresta Barelang – Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH SIK, MH di Prank oleh Danyon Marinir 10 SBY Letkol Marinir Nofry G Kaloh dan Danlanud Hang Nadim Letkol Pnb Betya Lukman Madyana, S.E., M.Han beserta rombongan memberikan kejutan Hari Bhayangkara Ke-77 bertempat di Lobby Mapolresta Barelang. Senin (03/07/2023)


Dalam Prank tersebut adanya kejadian kecelakaan mobil anggota Marinir 10 SBY di tabrak oleh sepeda motor milik seorang laki laki berbaju preman, sehingga laki laki tersebut lari ke Polresta Barelang dan di kejar oleh anggota Marinir 10 SBY hingga terjadi keributan. Kejadian itu sontak membuat heboh anggota Polresta Barelang dan adanya teriakan teriakan anggota marinir. 


Kemudian anggota Polresta Barelang mengamankan korban yang berbaju preman, berselang beberapa menit pada saat di introgasi permasalahannya oleh Provos Polresta Barelang, Danyon Marinir 10 SBY Letkol Marinir Nofry G Kaloh dan Danlanud Hang Nadim Letkol Pnb Betya Lukman Madyana, S.E., M.Han beserta rombongan langsung tiba menggunakan bus, turun dan memasuki lobby utama dengan membawa kejutan kue ulang tahun dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-77 sambil menyanyikan lagu selamat ulang tahun dilanjutkan dengan peniupan lilin dan pemotongan Kue Ulang tahun.


Danyon Marinir 10 SBY Letkol Marinir Nofry G Kaloh mengatakan saya bersama dengan Danlanud Hang Nadim Letkol Pnb Betya Lukman Madyana, S.E., M.Han dan jajaran datang ke Polresta Barelang dalam rangka Hari Bhayangkara ke -77 Tahun 2023, sengaja memberikan kejutan dengan kejadian keributan, adapun dalam kegiatan ini merupakan lewat usul dan saran anggota bagaimana membuat situasi kejutan ini lebih berkesan,  sehingga kami membuat situasi yang bisa memberikan pemantik situasi di dalam Polresta Barelang.


Alhamdulillah semuanya berjalan dengan aman, sehingga dari skenario tersebut tidak ada korban dan tentunya skenario ini sudah kami koordinasikan dengan pihak Polresta Barelang sehingga tidak merugikan pihak Polresta maupun masyarakat. Pada dasarnya kejutan ini bertujuan untuk membuat situasi TNI Polri semakin kompak dan sinergi ucap Danyon Marinir 10 SBY Letkol Marinir Nofry G Kaloh. 


Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH SIK, MH saya sangat terkejut atas drama atau skenario ini, saya mengucapkan terimakasih kepada Danyon Marinir 10 SBY Letkol Marinir Nofry G Kaloh dan Danlanud Hang Nadim Letkol Pnb Betya Lukman Madyana, S.E., M.Han beserta rombongan atas kejutan ini, dan saya mengucapkan terimakasih atas ucapan selamat Hari Bhayangkara Ke 77 tahun 2023, semoga  silaturahmi TNI Polri khususnya Polresta Barelang dengan Yon Marinir 10 SBY dan Lanud Hang Nadim tetap terjalin dengan baik untuk kemajuan Kota Batam yang kita cintai ini. Ucap Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH SIK, MH. 


Humas Polresta Barelang/Darman.