Jakarta, Clickindonesiainfo.id - Asuransi merupakan produk proteksi terhadap berbagai ancamanfinansial di mana risiko tersebut dialihkan ke perusahaan asuransi. Karena hal itu, penting untuk memilih perusahaan yang tidak berisiko, sehingga bisa memberikan asuransi terbaik.Memilih perusahaan asuransi yang ideal dan sesuai kebutuhan tidak mudah.
Pasalnya, setiapperusahaan asuransi mengklaim mereka yang terbaik.Seperti diketahui, ada beberapa perusahaan asuransi yang bermasalah, mulai dari mengalamiketerlambatan klaim sampai gagal bayar asuransi. Tentu saja kita tidak ingin salah memilihperusahaan asuransi, sehingga mengalami kerugian yang sama.
Karena itu, butuh ketelitian memilih produk maupun perusahaan terkait agar tidak mengalamikerugian. Anda sebagai calon nasabah wajib menganalisa sebelum mempercayakan uangyang jumlahnya tidak sedikit kepada perusahaan asuransi.
Untuk itu, Lifepal.co.id sebagai insurance marketplace terdepan di Tanah Air yangpelaksanaannya diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memaparkan cara memilih produkasuransi terbaik. Buat lebih jelas, Benny Fajarai, Co-Founder yang juga CMO Lifepalmemberikan pemaparannya.
1. Usia Mapan dan Memiliki Reputasi BaikPerusahaan yang telah berusia mapan yaitu berdiri belasan hingga puluhan tahun lebihmemudahkan Anda menganalisa rekam jejak dan reputasi mereka. Sehingga, Anda dapatmeminimalisir berbagai risiko kerugian.Anda dapat mencari informasi dari surat kabar atau media online terkait penanganan klaimnasabah asuransi perusahaan tersebut. Selain itu, Anda juga dapat bertanya pada teman yangtelah lebih dulu menggunakan asuransi itu.
Jika menemukan banyak keluhan nasabah atau terdapat kasus penipuan, lebih baik Andaberpaling dari perusahaan asuransi tersebut dan memilih perusahaan asuransi lain yang lebihkredibel.
2. Angka RBC Perusahaan Asuransi di Atas 120 persenUntuk mengetahui kesehatan keuangan perusahaan asuransi, maka Anda dapatmengetahuinya lewat Risk Based Capital (RBC) atau rasio solvabilitas.Semakin besar rasio RBC sebuah perusahaan asuransi, maka dapat dipastikan semakin sehatkondisi finansial mereka. Batas RBC yang aman adalah sebesar 120 persen.
Dengan mengetahui besaran RBC, calon nasabah dapat memperkirakan apakah perusahaanmampu memenuhi janji pembayaran atau klaim saat diperlukan. Untuk mengetahui RBCsebuah perusahaan asuransi, Anda bisa mengecek neraca keuangan di koran atau di situsresmi perusahaan tersebut.
3. Memiliki Premi yang TerjangkauSetiap perusahaan asuransi menawarkan harga premi yang beragam. Hanya saja, semakinmahal harga premi tidak menjamin kualitas program asuransi yang ditawarkan.Perusahaan asuransi yang baik justru menawarkan harga premi terjangkau dan berkualitas.Untuk mengetahui apakah perusahaan asuransi itu menawarkan premi tersebut, Anda dapatmembandingkan produk sejenis dari dua atau tiga perusahaan sekaligus.
4. Rekanan Asuransi yang BerkualitasPerusahaan asuransi yang berkualitas memiliki banyak rekanan pusat kesehatan untukmengkomodir saat nasabah membutuhkan penanganan medis yang cepat. Semakin banyakrekanannya, maka semakin mudah nasabah mengakses layanan yang diperlukan.Begitu juga dengan asuransi mobil, perusahaan asuransi yang banyak memiliki bengkelrekanan juga tergolong perusahaan berkualitas.Memastikan perusahaan asuransi memiliki banyak bengkel rekanan, maka akan memberikanrasa tenang saat Anda bepergian. Sebab, jika Anda mengalami hal tak terduga saatberkendara, ada banyak pilihan bengkel rekanan yang bisa mengatasinya.
5. Pahami Kebutuhan Anda, Lebih Baik Pilih Asuransi MurniAgar tepat sasaran, maka penting untuk mengetahui apa kebutuhan Anda terhadap produkasuransi yang ingin dibeli.
Misalnya, kebutuhan utama Anda ialah asuransi kesehatan untukmenanggung biaya rawat inap dan rawat jalan, maka Anda dapat memilih asuransi murni.Seperti diketahui, umumnya perusahaan asuransi menawarkan dua jenis asuransi kepadanasabahnya, yaitu asuransi murni dan asuransi unit-link.
Jika asuransi murni hanya memfokuskan produk proteksinya pada manfaat pembayaran biayatagihan berbagai tindakan, asuransi unit-link tidak hanya menawarkan proteksi proteksi saja,melainkan ada nilai investasi di dalamnya.
Dengan dua manfaat tersebut, harga premi asuransi unit-link bisa sama atau lebih mahaldaripada asuransi murni. Namun, manfaat yang ditawarkan tidak lebih banyak dari asuransimurni. Sebab, sebagian dana yang dibayarkan juga digunakan untuk berinvestasi.
6. Pilih Perusahaan Asuransi yang Memiliki LisensiHal lainnya yang tak kalah penting diperhatikan saat ingin membeli produk asuransi adalahmemastikan perusahaan tersebut telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dandilakukan oleh agen asuransi yang berlisensi.Keberadaan agen asuransi berlisensi telah terdaftar dan diawasi oleh pemerintah.
Salah satucara untuk memastikan status agen asuransi yang dimaksud resmi atau tidak denganmengecek keanggotaannya dalam Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI).Memilih asuransi dari agen yang berlisensi dapat memastikan mereka sudah berpengalamandan dapat membantu Anda ketika mengajukan klaim. Karena itu, pastikan pelajari ketentuanpada polis asuransi dan aktif bertanya pada agen asuransi jika ada hal-hal terasa tidak tepatatau membingungkan.
Catatan PenulisTips ini dibuat oleh Benny Fajarai, Co-Founder sekaligus CMO dari Lifepal.co.id. Segalainformasi yang ada pada artikel ini dapat dipertanggungjawabkan.